Sabtu, 31 Oktober 2015

Jadwal Kegiatan

Berikut kami infokan jadwal kegiatan Majlis Ta'lim Hidayatussunnah yang bertempat di Jl. Wibawa Mukti 2 no.82 kp. pedurenan kel. Jatiluhur kec. Jatiasih Bekasi.
cp: 081310308519 / (021) 98139825

Monggo, ummahat yang ada di sekitar jatiasih ditunggu kehadirannya... :)




Selain digunakan sebagai tempat belajar ummahat, tempat belajar Hidayatussunnah pun digunakan oleh bapak-bapak untuk belajar tajwid dan bahasa arab setiap hari sabtu ba'da shubuh.

Jumat, 30 Oktober 2015

Tempat belajar Hidayatussunnah





Kelas tajwid hari selasa dan sabtu

Alhamdulillah telah berlangsung kegiatan belajar tajwid setiap hari selasa dan sabtu. Berikut ini adalah silabusnya:

silabus

Adapun buku panduan yang digunakan adalah; cara cepat belajar al qu'ran 1-5
Oleh ;Abu Hazim Mukhsin bin Muhammad Bashry


Kelas tajwid hari kamis

Silabus kelas tajwid hari kamis ;

Alhamdulillah telah berlangsung kegiatan belajar tajwid setiap hari kamis dengan pengajar Ibu Muslimah. Berikut ini adalah silabusnya:



Adapun kitab panduannya adalah ; Bimbingan Talaqqi Al-qur'an Markaz Al-Imam Ibnul-Jazari
Oleh ; Abu Unais Ali Subbana





Senin, 19 Oktober 2015

102 Kiat Agar Semangat Belajar Ilmu Agama Membara

Berikut ini adalah rekaman kajian dari kitab "102 kiat agar semangat belajar ilmu agama membara" yang disampaikan oleh Ustadz Dede Kurniawan.

Cara untuk mendownload audio:

  • Pastikan PC/HP anda telah terinstall aplikasi "dropbox"
  • Jika belum unduh terlebih dahulu di playstore (untuk HP berbasis android) atau di iStore (untuk HP berbasis apple)
  • kemudian klik pada link dibawah ini
  • selanjutnya, selamat menyimak kajian yang disampaikan. Semoga kita semua memperoleh faidah dari kajian tersebut

102 kiat agar semangat belajar ilmu agama membara - 01

102 kiat agar semangat belajar ilmu agama membara - 02

102 kiat agar semangat belajar ilmu agama membara -03

102 kiat agar semangat belajar agama membara - 04


Minggu, 18 Oktober 2015

IDUL ADHA 1436 H

Pada idul adha tahun ini kami menyelenggarakan kegiatan qurban,berupa 2 ekor sapi dan 3 ekor kambing.



Minggu, 11 Oktober 2015

LAPORAN HASIL KEGIATAN MENYAMBUT ROMADHON 1436 H

Alhamdulillah, kami telah melaksanakan beberapa  kegiatan menyambut Romadhon meliputi; evaluasi kajian, bazar, pesantren kilat untuk anak-anak, dan baksos. Berikut laporan hasil kegiatan menyambut romadhon 1436H

Sabtu, 04 April 2015

Pembangunan gedung Hidayatussunnah

   Alhamdulillah terhitung sejak bulan Maret 2014 kami telah memulai pembangunan gedung Hidayatussunnah diatas tanah wakaf seluas 100m persegi. Pembangunan tahap 1 yakni lantai dasar yang menghabiskan dana kurang lebih 200 juta, kini telah selesai dan telah digunakan. Selain itu pada bulan September 2014 kami telah mendapat ijin operasional secara resmi dari kementrian agama.

       Kini kami sedang mempersiapkan pembangunan lantai 2 yang kami rencanakan untuk pengadaan Taman Kanak-kanak. Apabila dari pembaca sekalian berkenan untuk turut berpartisipasi, kami telah membuka rekening BSM cab. Jatiasih dengan nomor 7077874466 atas nama Yayasan Hidayatussunnah.

Senin, 23 Maret 2015

Kegiatan Bakti Sosial

       Alhamdulillah dengan izin Allah subhanahu wa ta'ala pada tanggal 10 maret 2015 telah terselenggara kegiatan bakti sosial yang dibagikan kepada para fuqaraa. Bantuan yang kami berikan meliputi:

  1. Beras
  2. Minyak goreng
  3. Kecap 600mL
  4. Gula pasir
  5. Detergent
Sembako
                           

Senin, 05 Januari 2015

Materi Baru

Memasuki tahun 2015 ini terdapat kegiatan baru yang mulai kami selenggarakan, meliputi:

  • Kajian fiqh membahas kitab Al-Wajiz dengan pemateri Ustadz Dede Kurniawan, Lc.