Rabu, 09 Agustus 2017

RAPAT KERJA HIDAYATUSUNNAH

Bekasi, November2017

JATILUHUR – JATIASIH – BEKASI
Alamat : Jalan Wibawa Mukti 2 No.82 Pedurenan, Jatiluhur – Jatiasih, Bekasi 17425
2017

A.       P E N D A H U L U A N
                Bismillaah, Alhamdulillaah. Segala puji bagi Alloh azza wa jalla, Sholawat dan salam semoga tercurahkan kepada Rasulullaah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, amma ba’du. Dalam perjalanan Yayasan Hidayatussunnah yang telah berjalan selama 4 tahun (2014-2017) banyak kegiatan belajar mengajar, kajian dakwah sesuai tuntunan Al-Qur’an dan sunnah serta jalan salafus shalih, dan berbagai kegiatan sosial yang telah disampaikan, dilaksanakan kepada ummahat dengan penuh kesungguhan dan ketelitian.
Hal ini selalu dilakukan tanpa merasa penting untuk mengadakan evaluasi bagi tiap-tiap acara kegiatan yang telah diadakan, baik dari segi berjalannya kegiatan maupun evaluasi dari masing-masing program kerja yang dilaksanakan oleh divisi. Mengingat telah banyaknya kegiatan yang diterapkan tanpa mengadakan evaluasi, maka pihak Yayasan memutuskan untuk mengadakan RAPAT KERJA sekaligus evaluasi tehadap laporan program kerja yang telah berlangsung, rencana anggaran pendapatan dan biaya-biaya, laporan keuangan dan rencana program kerja divisi-divisi yang akan diadakan kedepannya demi kelancaran dan kemajuan Yayasan Hidayatussunnah.

B.        A C A R A 
1.       Laporan kerja per divisi ;
a.       Divisi Dakwah
b.      Divisi Pendidikan
c.       Divisi Usaha
2.       Rencana program kerja divisi.
3.       Laporan keuangan tahun 2014-2017

C.      P E S E R T A
         Jumlah peserta yang hadir adalah 22 orang :
1.       Ustadz Abu Ja’far Cecep
2.       Bapak M Syamsul Arief
3.       Ummu Salim
4.       Ummu Rifa
5.       Ummu Langgeng
6.       Ummu Hasna
7.       Ummu Nadya
8.       Ummu Gilang
9.       Ummu Rifan
10.   Ummu Anisa
11.   Ummu Jasmine
12.   Ummu Khanza
13.   Ummu Aya
14.   Ibu Elis
15.   Ibu Darmi
16.   Ummu Alifa
17.   Ummu Cinta
18.   Ibu Arum
19.   Ummu Fauzan
20.   Ummu Isma
21.   Ummu Rofiq
22.   Ummu Roghib

D.      T E M P A T  
Gedung Hijau Hidayatussunnah
E.         W A K T U
Hari, Tanggal Pelaksanaan : Senin, 27 November 2017
Kegiatan dimulai  pukul : 09.00 – 11.30 WIB
        
F.         B I A Y A
         Konsumsi  :   Rp. 1.311.000,00

LAPORAN KERJA
Yayasan Hidayatusunnah
Laporan Keuangan th. 2017 (link)
https://www.dropbox.com/s/3do39m2v3c85k3z/laporan%20keuangan%20yayasan%20hs.xlsx?dl=0

Laporan Kerja per Divisi :

1. Divisi Dakwah
PROGRAM DIVISI DAKWAH
1.       Kajian Rutin dan Kajian Tematik
2.       Pembinaan Jama'ah
3.       Penyelenggaraan Jenazah
4.       Kegiatan Ramadhan yang terdiri dari  :
a.       Bakti Sosial Bulan Ramadhan 1438 H
b.      Pesantren Kilat Ramadhan 1438 H

Hasil Pelaksanaan Program 2017

Program Pertama
Kajian Rutin dan Kajian Tematik

Program Kajian yang sudah dilaksanakan terdiri dari Kajian Rutin dan Kajian Tematik
     Untuk Kajian Rutin telah terjadwal sebagai berikut :
1.       Kajian Fiqih
Untuk Kajian Fiqih,  kami sudah menyelesaikan Kitab Fiqih Matan Abu Suja.  Dan sekarang kami sedang mempelajari  Kitab Fiqih Al - Wajiz. Dengan Pemateri : Ustadz Dede Kurniawan,Lc. Dilaksanakan tiap hari Senin pekan ke 1, 2 dan 3. Jam 09.00 sampai selesai.
2.       Kajian Aqidah
Untuk Kajian Aqidah,  kitab yang sudah selesai dibahas adalah Kitab Utshulus tsalasah  dan Kitab Aqidah Wassitiyyah.  Dan sekarang kami sedang mempelajari Kitab Tauhid. Adapun Pematerinya adalah Ustadz Abu Ja'far Cecep Rahmat, Lc.  Yang dilaksanakan tiap hari Jum'at Pekan ke 1, 2 dan 3. Jam 09.00 sampai selesai.
3.       Kajian Hadist
Kitab yang dibahas adalah Kitab Hadist Arbain An Nawawy. Dengan Pemateri Ustadz Dr. Bahri Qosim, MA. Dilaksanakan Tiap Hari Senin Pekan ke 4, jam 09.00 sampai selesai
4.       Kajian Tafsir
Kajian Tafsir yang telah dilaksanakan dimulai dari Surat Al - Fatihah untuk selanjutnya ke Juz Amma. Materi Kajian Tafsir diberikan oleh Ustadz Abu Ja'far Cecep Rahmat, Lc, setiap Hari Jum'at Pekan ke 4 dari jam 09.00 sampai selesai.
5.       Kajian Kitab Utshulus Sunnah
Pemateri Kajian ini adalah Ustadz Sofyan Chalid Ruray  hafidzahullah.  Dilaksanakan tiap Hari Kamis pekan pertama dari jam 10.30 sampai - dhuhur.
Dengan demikian tiap bulan ada 9 jadwal Kajian Rutin.
Sedangkan untuk Kajian Tematik dilaksanakan secara insidentil, yaitu jika pada bulan tersebut terdapat pekan ke lima untuk hari Senin dan Jum'at  atau jika Pemateri Kajian Rutin  ada udzur sehingga tidak dapat hadir.  Seperti misalnya :
·         Kajian dengan tema" Kecemburuan Wanita  Dalam Perspektif  Islam " oleh Ustadz  Yusuf Surya,  Lc.  Yang dilaksanakan pada Hari Senin,  tanggal 3 Shaffar 1439 H / 23 Oktober 2017 M. Jam 09.00 sampai selesai.

Program Kedua
Pembinaan Jama'ah
Program Pembinaan Jama'ah dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat ukhuwah antar Ummahat peserta kajian.  Adapun kegiatan yang sudah berjalan antara lain. :
1.  Mengadakan kunjungan apabila ada jama'ah yang sakit atau terkena musibah.
2.  Bersama - sama memenuhi undangan walimah antar jama'ah.
3.   Memberi dukungan dan motivasi apabila ada jama"ah yang jarang hadir.

Program Ketiga
Penyelenggaraan Jenazah
Dari beberapa kali Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah maka kami telah dapat membentuk Team Janaiz , yang In syaa Alloh siap kapanpun diperlukan dan pengurusan Jenazah dilaksanakan secara gratis. Dalam 6 bulan terakhir team janaiz telah 4 kali menangani Pengurusan Jenazah untuk daerah Jatiasih dan sekitarnya. Untuk detail kegiatan bisa dilihat di Buku Monitoring Program Penyelenggaraan Jenazah.

Program Keempat
Kegiatan Ramadhan
Setiap bulan Ramadhan  kami melaksanakan dua kegiatan, yaitu :
1.       Bakti Sosial Ramadhan
2.       Pesantren Kilat
Kegiatan Bakti Sosial sudah mulai dilaksanakan bersamaan dengan Kegiatan Dakwah ini walaupun dalam skala kecil sehingga dapat dikatakan kegiatan ini sudah dilakukan sebanyak kurang lebih enam kali.  Adapun Laporan Kegiatan Bakti Sosial Ramadhan 1438 H adalah sebagai berikut :
Program ini dilaksanakan pada tanggal 15 Ramadhan  1438 H/10 Juni 2017 M telah berhasil menghimpun dana dari para muhsinin dan muzakki sebesar Rp 52.749.000,- yang kami peroleh melalui proposal, kupon, dan kotak infaq. Dana ini kami salurkan kepada 173 orang yang berhak menerima dengan beberapa kategori, yaitu:
Kategori  A          :  Jamaah MT Hidayatussunnah yang berhak menerima sebanyak 45 orang.
Kategori  B         :     Masyarakat yang berhak menerima, yang berada di sekitar gedung hijau    Hidayatussunnah sebanyak 40 orang.
Kategori C       : Masyarakat tidak mampu yang berada di sekitar tempat tinggal jamaah sebanyak  79 orang.
Kategori D           :  Fi Sabilillah sebanyak 2 orang.
Kategori E            :  Anak yatim sebanyak 7 orang.
Paket yang diberikan berupa sembako seharga Rp 200.000,-dan amplop berisi uang dengan kisaran  100.000 - 500.000 Rupiah.  Untuk lebih detailnya dapat dilihat pada LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN PANITIA BAKTI SOSIAL RAMADHAN 1438H.
Sedangkan untuk Kegiatan Pesantren Kilat sudah dilaksanakan sebanyak tiga kali. Khusus Pesantren Kilat Ramadhan 1438 H dilaksanakan pada tanggal 17 - 19 Ramadhan 1438 H atau tanggal 12 - 14 Juni 2017 M. Kegiatan ini diikuti oleh 49 orang anak usia TK sampai SD kelas 6.


2.        Divisi Pendidikan

LAPORAN PROGRAM KERJA DIVISI PENDIDIKAN
 TAHUN 2017

            Divisi pendidikan merupakan salah satu diantara divisi yang ada di Yayasan Hidayatus Sunnah yang dibentuk pada tanggal 10 Mei 2016 melalui rapat internal pengurus Yayasan. Adapun tujuan dibentuknya divisi ini adalah agar program dan visi serta misi yayasan dapat berjalan lebih terarah dan sesuai dengan rencana.
                Divisi pendidikan saat ini memiliki 4 (empat) Unit atau Sub Divisi, yaitu
1.       Unit/Sub Divisi Tahsin
2.       Unit/Sub Divisi Bahasa Arab
3.       Unit/Sub Divisi TPQ 
4.       Unit/Sub Divisi Perpustakaan

LAPORAN PROGRAM KERJA UNIT/SUB DIVISI TAHSIN
                Program tahsin untuk ummahat sudah ada dan berjalan sebelum divisi pendidikan terbentuk dan sebelum ditunjuknya seorang koordinator. Program ini dibentuk untuk menampung ummahat khususnya jama'ah Hidayatus Sunnah yang ingin belajar membaca atau membaguskan bacaan Al-Qur'an. Selain itu diharapkan juga dengan adanya kelas Tahsin ini masyarakat lingkungan sekitar pada umumnya dan ummahat lainnya yang berminat mengikuti kelas Tahsin pada khususnya, dapat mengenal dakwah sunnah serta tertarik mengikuti kajian - kajian sunnah baik yang diselenggarakan oleh Hidayatus Sunnah khususnya maupun ditempat lainnya melalui kegiatan Tahsin tersebut.
                Setelah beberapa waktu kelas Tahsin tersebut berjalan, pengurus melihat bahwa pengajar yang ada masih kurang memadai baik dari sisi kuantitas maupun kualitas. Pengurus menginginkan agar para pengajar di Hidayatus Sunnah terjaga dan terbina keilmuannya serta bersambung sanadnya sampai kepada Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam.Lebih jauhnya lagi pengurus menginginkan agar kedepannya dapat terbentuk sebuah Lembaga Tahfidzul Qur'an (LTQ). Dengan mempertimbangkan hal tersebut, maka pada bulan Maret 2015 dibentuklah kelas Tahsin yang diperuntukan khusus bagi para pengajar dan calon pengajar yang nantinya akan diminta mengajar Tahsin di Hidayatus Sunnah. Pesertanya secara khusus dipilih dan diseleksi oleh Pengurus Hidayatus Sunnah dan saat itu berjumlah kurang lebih 17 orang. Adapun pembimbing kelas Tahsin ini adalah Ibu Muslimah murid dari Ustadz Ali Subana pengasuh acara Bimbingan Tilawah Al-Qur'an di radio dan TV Rodja. 
                Setelah terbentuknya kelas khusus pengkaderan dan berjalannya kelas tahsin reguler, pengurus memandang masih diperlukannya perbaikan-perbaikan pada program Tahsin tersebut, baik dari sisi manajemen, administrasi maupun hal - hal lainnya. Untuk merealisasikan hal tersebut maka pengurus sepakat untuk memilih seorang koordinator guna mengkoordinir pelaksanaan pembelajaran maupun penertiban administrasi. Maka pada sekitar bulan Agustus 2015 terpilihlah Koordinator Tahsin.
PERKEMBANGAN SISWA
                Perkembangan jumlah siswa Kelas Tahsin Hidayatus Sunnah dari tahun 2015 sampai dengan tahun 2017 adalah sebagai berikut:
1.            Program Tahsin Reguler
NO
TAHUN
JUMLAH AWAL
MASUK
KELUAR
JUMLAH AKHIR
1
2015



27
2
2016
27
14
15
26
3
2017
26
38
11
53


2.            Program Tahsin Khusus Pengajar dan Calon Pengajar
                Dengan mempertimbangkan beberapa aspek dan kondisi pada waktu itu, yaitu diantaranya:
a.       Peserta sebagian telah memasuki tahap talaqqi bacaan Al-qur'an dan sebagian lagi sudah tahap hafalan, sementara waktu yang tersedia kurang memadai dibandingkan jumlah peserta.
b.      Peserta yang sudah menyelesaikan hafalan juz 30 akan mengikuti ujian Syahadah sehingga diperlukan pembelajaran yang intensif dan persiapan yang matang.
c.       Dalam rangka mewujudkan tujuan awal pembelajaran yaitu mencetak guru dan calon guru yang berkualitas baik dari sisi bacaan maupun penguasaan materi, maka terhitung tanggal 15 November 2016 peserta kelas khusus ini dibagi menjadi dua (2) kelas, yaitu kelas pengajar (sudah aktif mengajar di HS dan sudah tahap hafalan) dan kelas calon pengajar (tahap talaqqi bacaan juz 30 dan belum mengajar). Sehingga kelas khusus ini selanjutnya dimasukan kedalam Program Pra Tahfidz dan Program Tahfidz.

Adapun jumlah perkembangan peserta dari mulai terbentuk yaitu tahun 2015 sampai dengan tahun 2017 adalah sebagai berikut:

NO
TAHUN
JUMLAH AWAL
MASUK
KELUAR
JUMLAH AKHIR
Tahfidz
PraTahfidz
1
2015



17
2
2016
17
2
3
16
3
2017
16
0
3
6
7

Sehingga jika dijumlahkan total peserta Tahsin Hidayatus Sunnah seluruhnya yaitu program tahsin reguler ditambah program pra tahfidz dan tahfidz  adalah 66 orang.

KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR
                Kegiatan pembelajaran yang sudah dan sedang berlangsung selama ini dapat dilihat pada tabel berikut dibawah ini.

KETERANGAN
PROGRAM
TAHSIN
PRA TAHFIDZ
TAHFIDZ
Jumlahpertemuan
1 x sepekan
1 x sepekan
1 x sepekan
Durasi per pertemuan
2 jam
1.5 jam
1.5 jam
Ujian
1 x UAS
-
-
UlanganHarian
Sesuaikebijakanpengajar
Sesuaikebijakanpengajar
Sesuaikebijakanpengajar
PembagianRaport
Akhir semester
-
-
Libur
Disesuaikan
Disesuaikan
Disesuaikan
KegiatanTahunan
TahsinTilawahRamadhan
TahsinTilawahRamadhan
TahsinTilawahRamadhan
Bukupraktekbacaan
TAMHID (5 jilid)
AL-QUR'AN
AL-QUR'AN
BukuMateri
"BimbinganTalaqqi Al-Qur'an Markaz Al Imam IbnulJazari" karyaUstadz Ali Subana
"BimbinganTalaqqi Al-Qur'an Markaz Al Imam IbnulJazari" karyaUstadz Ali Subana
- "BimbinganTalaqqi Al-Qur'an Markaz Al Imam IbnulJazari" karyaUstadz Ali Subana

- "MakhorijulHurufdanSifat-sifatnya" karyaYahdiJaisy
Target penyelesaian program (max)
5 tahun
1 tahun
Tidakterbatas


LAPORAN KERJA UNIT/SUB DIVISI BAHASA ARAB
                Seperti halnya program Tahsin, program kelas Bahasa Arab juga sudah berjalan sebelum divisi pendidikan terbentuk yaitu sejak yayasan Hidayatus Sunnah berdiri. Kelas ini dibuka karena permintaan dan antusiasme jama'ah yang sangat menginginkan belajar bahasa Arab. Untuk menampung keinginan dan antusiasme tersebut maka dibukalah kelas bahasa Arab yang pada waktu itu sifatnya terbatas dan tidak diumumkan secara luas tetapi ditawarkan kepada jama'ah yang betul- betul berminat dan serius ingin belajar saja. Sehingga terkumpul kurang lebih 14 peserta.
                Seiring berjalannya waktu dan jama'ah Hidayatus Sunnah mulai bertambah, maka minat jama'ah untuk mempelajari bahasa Arab pun bertambah. Sehingga banyak permintaan dari jama'ah untuk membuka kembali kelas baru untuk bahasa Arab. Maka pada tanggal 5 Mei 2015 kembali dibuka kelas bahasa Arab, sehingga di tahun 2015 menjadi 2 (dua) kelas dengan 1 (satu) orang tenaga pengajar.
                Melihat masih banyaknya minat dan permintaan masyarakat khususnya jama'ah, maka di tahun berikutnya yaitu tahun 2016 Hidayatus Sunnah membuka kembali kesempatan bagi para jama'ah yang ingin belajar bahasa Arab. Pada tahun ini pula kelas angkatan pertama selesai mempelajari kitab Durusul Lughoh jilid pertama namun tidak melanjutkan ke jilid berikutnya. Sehingga di tahun 2016 kelas bahasa arab tetap berjumlah 2 (dua) kelas namun dengan 2 (dua) orang pengajar. Kemudian pada awal dan penghujung tahun 2017 bertambah lagi 2 (dua) kelas sehingga total menjadi 4 (empat) kelas dengan 4 (empat) orang tenaga pengajar.
Perkembangan data terakhir mengenai jumlah siswa, pengajar dan perkembangan lain seputar program dan kegiatan yang telah dan sedang berjalan dapat kami sampaikan sebagai berikut.

PERKEMBANGAN SISWA
                Perkembangan jumlah siswa Kelas Bahasa Arab Hidayatus Sunnah dari tahun 2016 sampai dengan tahun 2017 adalah sebagai berikut:

NO
TAHUN
JUMLAH AWAL
MASUK
KELUAR
JUMLAH AKHIR
1
2016



19
2
2017
19
41
20
40

KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR
                Kegiatan pembelajaran untuk semua kelas rutin dilaksanakan 1 (satu) kali dalam sepekan dengan durasi 1 - 1,5 jam per pertemuan dengan materi pembahasan kitab Durusul Lughoh. Kegiatan ulangan harian dilaksanakan setelah menyelesaikan beberapa bab materi pembahasan sesuai dengan kebijakan masing - masing pengajar dan setiap akhir semester dilaksanakan Ujian Akhir Semester. 

LAPORAN KERJA UNIT/SUB DIVISI TPQ
                Dengan meluasnya dakwah sunnah dalam beberapa tahun terakhir membuat kami merasa perlu untuk mengenalkan Al Qur'an dan hadist sebagai pedoman hidup kaum muslimin kepada anak- anak. Masa anak anak merupakan masa keemasan yang jika dipergunakan dengan sebaik baiknya tentunya akan dapat menjadi bekal bagi kehidupan mereka di masa mendatang. Dan tentunya hal ini akan membawa pengaruh yang lebih maksimal dalam perkembangan dakwah sunnah.
                Untuk itu pengurus memutuskan untuk membuka Taman Pendidikan Qur'an yang mengajarkan ilmu tajwid dan hafalan Qur'an dengan menanamkan pengenalan tauhid pada anak di usia dini. Diharapkan hal ini dapat menjadi salah satu bentuk kontribusi bagi pembenahan akhlak dalam masyarakat.
                Dalam hal ini Taman Pendidikan Qur 'an Hidayatussunnah didirikan dengan beberapa tujuan diantaranya:
1.     Menjadikan hidayatussunnah sebagai salah satu sarana untuk mengenalkan Al Qur'an dan hadist yang sesuai dengan pemahaman salafushshalih pada anak-anak.
2.     Mengajarkan ilmu tajwid dengan bimbingan guru yang sesuai dengan sanad.
3.     Membimbing anak-anak dalam menghafal Al Qur'an dengan metode talaqqi.
4.     Mengenalkan tauhid di usia dini dengan disertai pendidikan akhlak pada anak.
5.     Mengenalkan doa dan hadist yang sesuai dengan sunnah Rasulullah shalallahu 'alaihi wassalam.

PERKEMBANGAN SISWA
TPQ Hidayatussunnah terbagi menjadi 3 kelas:
1.    Kelas A untuk anak usia sekolah TK B
2.    Kelas B untuk anak usia sekolah kelas I - IV
3.    Kelas C untuk anak usia sekolah kelas VI - VIII

Adapun perkembangan jumlah santri yang belajar di TPQ Hidayatussunnah adalah sebagai berikut:
TAHUN
BERTAMBAH
BERKURANG
JUMLAH
Pertengahan th. 2016
6 anak
-
6 anak
Awal th. 2017                    
6 anak
2 anak
10 anak
Pertengahan th. 2017      
6 anak
3 anak
13 anak
Akhir th 2017
-
-
13 anak





KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR
                Setelah mengadakan beberapa pembenahan pada kegiatan KBM di TPQ Hidayatussunah, maka kegiatan pembelajaran dilaksanakan sebanyak 3 hari dalam sepekan yaitu hari selasa, kamis dan jum'atdengan agenda pertemuan sebagai berikut.
WAKTU
PROGRAM KEGIATAN
KETERANGAN

Kegiatan Harian :
Setiap pertemuan
Do'a Pembuka Majelis
Dilakukan oleh guru
Do'a belajar
Klasikal / bersama - sama
Setoran hafalan baru
Min. 1 ayat/hari
Talaqqi hafalan baru
Dilakukan oleh santri dan guru
Membaca buku Tamhid
1 halaman/hari
Kegiatan tambahan
Sesuai tema/pekan
Pengenalan Tauhid
Berupa pertanyaan untuk kelas A
Hafalan dalil tauhid untuk kelas B
Muraja'ah
Klasikal / bersama - sama
Do'a Penutup Majelis
Dibacakan oleh guru

Kegiatan tambahan :
Minggu I-II              
Hafalan Do'a harian
Kelas A dan B-C
Minggu III dan IV  
Hafalan hadist pendek
Kelas A dan B-C

Kegiatan Selama Menunggu Giliran


Mewarnai : huruf hijaiyyah, asmaul husna gambar bebas
Kelas A

Menulis:  surat, do'a, hadist yang dihafal                                   
Kelas B-C

Kegiatan Evaluasi :
Setiap akhir semester
Evaluasi 
Untuk seluruh santri 
Setiap kenaikan jilid
Evaluasi
 Untuk seluruh santri

LAPORAN KERJA UNIT/SUB DIVISI PERPUSTAKAAN
                Proses pembentukan perpustakaan dimulai pada bulan November 2015 dengan mengumpulkan buku – buku yang sudah ada di Yayasan.   Buku – buku tersebut kemudian dicatat menurut kategori kajiannya,  judul, penulis dan penerbitnya.   Kemudian penomoran juga dilakukan sesuai dengan kategorinya dan tahun di catatnya.
                Selain buku – buku bacaan , ada juga beberapa majalah dan Al Qur’an yang merupakan wakaf jamaah.   Majalah – majalah ini bisa dibaca di tempat , demikian juga Al Qur’an yang biasa digunakan untuk siswa – siswa kelas tahsin dan TPQ.
                Perpustakaan Hidayatusunnah di resmikan tanggal 8 Jummadil Akhir 1437 H/ 17 Maret 2016, dan mulai dibuka untuk umum sejak tanggal diresmikannya.  Sumber – sumber buku yang ada di perpustakaan Hidayatusunnah adalah murni dari Wakaf.
                Tujuan pendirian sarana Perpustakaan Hidayatusunnah ini adalah untuk menjadi salah satu sarana yang dapat menambah wawasan ilmu agama kaum muslimin yang menjadi bekal dalam rangka mentaati-NYA dan Semoga Allah Azza wa’jalla senantiasa menjadikan kita sebagai hamba-NYA yang senantiasa bertakwa.

DATA BUKU PERPUSTAKAAN
                Sampai dengan saat ini buku – buku di Hidayatusunnah seluruhnya adalah murni dari wakaf  jamaah.  Tercatat total ada 322 buah buku dan dipisahkan berdasarkan kategori sebagai berikut:
NO
KATEGORI
JUMLAH
1
FIQIH
134
2
AQIDAH
112
3
SEJARAH
10
4
TAFSIR
2
5
QUR'AN
1
6
LAIN2
57
7
BLM LABEL
6

TOTAL
322
Selain buku – buku bacaan agama, ada juga  AL QUR’AN dan  MAJALAH  untuk jamaah dan majalah anak yang juga merupakan wakaf jamaah. Adapun jumlah Al-qur'an sebanyak 19 buah dan majalah sebanyak 15 buah. Terlampir judul dan data-data buku tersebut diatas.

DATA PEMINJAM BUKU
                Sejak dibuka untuk jamaah Hidayatus Sunnah di bulan Maret 2016, data peminjam hanya berjumlah 23 orang.  Data tersebut kurang akurat  / benar karena tidak adanya pencatatan yang standard, dan tidak adanya petugas yang menerima buku pengembalian saat akan dikembalikan. Kami lampirkan pula data peminjam buku tersebut.

LAPORAN KERJA DIVISI USAHA
TOKO HS
                Pembentukan Toko Hidayatussunnah ini bertujuan untuk menjadi salah satu sarana yang dapat meningkatkan produktifitas ummahat dengan usaha ekonomi ummat dengan disertai wawasan ilmu agama kaum muslimin yang menjadi bekal dalam rangka mentaati-Nya. Produk-produk yang dijual di toko HS antara lain : herbal, buku-buku islam, pakaian serta keperluan ummahat. Petugas yang mengelola Toko HS ada 2 orang.


PROGRAM KERJA per DIVISI 2018
PROGRAM YAYASAN HIDAYATUSUNNAH,
         Divisi Dakwah
         a.   Kajian rutin dan kajian tematik
         b.   Pembinaan jama’ah
         c.   Penyelenggaraan jenazah
         d.   Kegiatan Ramadhan terdiri dari :
                -  Bakti Sosial bulan Ramadhan 1438H
                -  Pesantren Kilat Ramadhan 1438H
KALENDER KEGIATAN (TERLAMPIR)
https://www.dropbox.com/s/cdrtkmjvec2x9qs/PROGRAM%20KERJA%20DIV%20DAKWAH%202018%20UNTUK%20BLOG.pdf?dl=0
         Divisi Pendidikan              
         a.   Unit/Sub Divisi Tahsin, yang terdiri dari kelas tahsin reguler dan tahsin khusus pengajar dan calon pengajar. Untuk tenaga pengajar saat ini berjumlah 6 orang yakni 4 orang tenaga pengajar program tahsin reguler dan 2 orang tenaga pengajar program kelas khusus pengajar dan calon pengajar.
         b.   Unit/Sub Divisi Bahasa Arab, kegiatan pembelajaran untuk semua kelas dilaksanakan sekali dalam sepekan dengan durasi 1 – 1,5 jam per pertemuan dengan materi pembahasan Kitab Durusul Lughoh. Tenaga pengajar bahasa arab Hidayatussunnah saat ini berjumlah 4 orang.
         c.   Unit/Sub Divisi TPQ, dibukanya Taman Pendidikan Al Qur’an adalah untuk mengajarkan ilmu tajwid dan hafalan Qur’an dengan menanamkan pengenalan Tauhid pada anak di usia dini. Tenaga pengajar berjumlah 2 orang. Kegiatan belajar mengajar dilaksanakan 3 kali dalam sepekan (Selasa, Kamis, Jum’at).
         d.   Unit/Sub Divisi Perpustakaan, sumber-sumber buku yang ada di perpustakaan saat ini adalah murni dari wakaf. Tercatat 322 buah buku-buku agama, Al Qur’an dan majalah untuk jamaah dan anak-anak. Petugas yang mengelola dan menjaga perpustakaan ada 2 orang.
KALENDER AKADEMIK (TERLAMPIR)
https://www.dropbox.com/s/tjegl1so16k7dms/KALENDER%20PENDIDIKAN%20UNTUK%20BLOG.pdf?dl=0`
https://www.dropbox.com/s/4epthm3qqwdl7vv/HS_Kalender%20Akademik_2018.pdf?dl=0
        
Divisi Usaha
       a.            HS Mart
Pembentukan Toko Hidayatussunnah ini bertujuan untuk menjadi salah satu sarana yang dapat meningkatkan produktifitas ummahat dengan usaha ekonomi ummat dengan disertai wawasan ilmu agama kaum muslimin yang menjadi bekal dalam rangka mentaati-Nya. Produk-produk yang dijual di toko HS antara lain : herbal, buku-buku islam, pakaian serta keperluan ummahat. Petugas yang mengelola Toko HS ada 2 orang.
a.                   TK Hidayatusunnah        
Taman Kanak – Kanak Islam, on progress. Insyaa Allaah dibuka bulan Juli 2018, pada tahun ajaran baru 2018 – 2019.


         PENUTUP
         Demikian, kegiatan rapat kerja Yayasan Hidayatussunnah telah selesai. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berkelanjutan demi suksesnya perjuangan kita bersama. Aamiin.

Bekasi, Desember 2017
 Yayasan Hidayatussunnah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar